8. Gambarkan dan jelaskan mengenai kurva biaya rata-rata jangka panjang!
Jawab :
Dianggap dalam perusahaan hanya memiliki 3 pilihan :
- Memproduksi dengan pabrik ukuran kecil (small size plant), yang dalam jangka pendek mempunyai kurva biaya rata-rata SAC1
- Memproduksi dengan pabrik ukuran sedang (medium size plant), yang dalam jangka pendek mempunyai kurva biaya rata-rata SAC2
- Memproduksi dengan pabrik ukuran besar (large size plant), yang dalam jangka pendek mempunyai kurva biaya rata-rata SAC3
Dalam jangka pendek,perusahaan hanya dapat memilih satu pabrik saja untuk berproduksi. Tetapi dalam jangka panjang. Pengusaha dapat menambah atau mengurangi jumlah pabrik sesuai dengan tingkat produksi yang direncanakan. Besarnya biaya per unit minimum ditunjukkan garis tebal LAC yang bersinggungan dengan kurva-kurva biaya rata-rata jangka pendek atau short run average cost (SAC). Dapat disimpulkan bahwa kurva LAC adalah kurva yang menunjukkan biaya produksi per unit minimum pada berbagai tingkat produksi.